LAPOR DIRI DAN REGISTRASI MAHASISWA PPG BAGI CALON GURU GELOMBANG 2 TAHUN 2024/2025

Dalam pelaksanaan Lapor Diri dan Registrasi mahasiswa PPG bagi Calon Guru Gelombang 2 Tahun 2024/2025, mahasiswa mempersiapkan scan dokumen asli sebagai berikut.

  1. Kartu Registrasi/Kartu Seleksi;
  2. Pakta Integritas (format pada SIMPKB saat konfirmasi kesediaan);
  3. Biodata Mahasiswa (format terlampir);
  4. Ijazah S1;
  5. Transkrip Nilai;
  6. Kartu Keluarga;
  7. Surat Keterangan Sehat Jasmani dan Rohani yang dikeluarkan oleh Rumah Sakit;
  8. Surat Keterangan Berkelakuan Baik, minimal dikeluarkan oleh Polsek;
  9. Surat Keterangan Bebas NAPZA (minimal 3p boleh dari BNN/Kepolisian/Puskesmas/RSUD setempat);
  10. Kartu Tanda Penduduk (KTP);
  11. File Foto Berwarna (bukan Foto yang discan). Ketentuan Foto sebagai berikut.
  1. Laki-laki memakai kemeja formal berwarna putih dan latar belakang berwarna biru.
  2. Perempuan memakai kemeja formal berwarna putih, kerudung berwarna hitam (bagi yg berhijab) dan latar belakang berwarna merah.
  1. Memasukkan nomor whatsapp yang aktif dan digunakan selama proses PPG; dan
  2. Foto cetak sesuai ketentuan dengan ukuran 4 x 6 berwarna sesuai ketentuan di atas untuk ditempel pada Biodata.

Ketentuan semua berkas sebagai berikut.

  • Dalam format : pdf, png, jpg;
  • Minimal ukuran file 50 Kb maksimal 500 Kb;
  • Pastikan hasil scan bisa terbaca dengan jelas (tidak dianjurkan scan menggunakan HP yang mengakibatkan gambar tidak jelas);
  • Scan berkas berwarna (tidak hitam putih);
  • Berkas dengan jumlah lebih dari 1 halaman mohon digabung dengan format pdf.

Catatan:

  1. Saudara harus selalu mengingat username dan password yang digunakan untuk masuk SIMPKB, akun belajar ide, dan email UNY.
  2. Biodata dapat diketik atau ditulis tangan. Jenis tinggal dapat diisi dengan pilihan bersama orang tua, wali, kost, asrama, panti asuhan, atau lainnya. Alat transportasi dapat diisi dengan pilihan jalan kaki, angkutan umum/bus, mobil/bus antar jemput, kereta api, ojek, sepeda, sepeda motor, mobil pribadi, lainnya. NISN adalah Nomor Induk Siswa Nasional pada saat SMA/SMK (tidak wajib diisi). KPS adalah Kartu Perlindungan Sosial (tidak wajib diisi). Apabila Orangtua sudah meninggal, silahkan cukup tuliskan nama saja diberi keterangan (alm).
  3. Calon mahasiswa PPG bagi Calon Guru Gelombang 2 Tahun 2024/2025 Universitas Negeri Yogyakarta dapat bergabung pada Whatsapp Grup https://uny.id/WAGG224UNY

 

TATA CARA DAN ALUR LAPOR DIRI

Alur dibawah ini harus dilakukan secara berurutan.

1. Waktu pelaksanaan lapor diri dimulai Senin, 26 Agustus 2024 pukul 10.00 WIB sampai dengan hari Jumat, 30 Agustus 2024 pukul 15.00 WIB dilakukan di lokasi masing-masing secara online/daring

2. Calon mahasiswa melakukan lapor diri dengan langkah-langkah sebagai berikut.

a. Calon mahasiswa log in pada laman https://lapordiri.ppg.uny.ac.id/ menggunakan PTK ID dan tanggal lahir.

b. Calon mahasiswa mengunggah seluruh berkas persyaratan. Seluruh berkas harus sesuai dengan ketentuan.

c. Calon mahasiswa akan mendapatkan PIN yang akan digunakan untuk login pada laman https://registrasi.uny.ac.id/

3. Calon mahasiswa melakukan registrasi NIM dengan langkah-langkah:

a. Calon mahasiswa log in pada laman Registrasi menggunakan PTK ID dan PIN yang didapat dari proses LAPOR DIRI.

b. Calon mahasiswa mengisi data diri dan mengunggah seluruh berkas persyaratan.

c. Calon mahasiswa mencetak kartu registrasi yang berisi NIM PPG dan surat pernyataan patuh etika UNY. Tempelkan meterai dan bubuhkan tanda tangan di atas/menyentuh meterai pada surat pernyataan patuh etika UNY, scan, kemudian unggah kembali pada laman yang tersedia

d. Saat registrasi NIM, calon mahasiswa mendapatkan email UNY dan password yang dibuat masing-masing. Saudara harus mengingat email dan password karena selalu digunakan selama pelaksanaan PPG.

4. Calon mahasiswa mengisi presensi kegiatan pada laman https://uny.id/PRAJAB0324 menggunakan SSO email UNY yang didapatkan saat registrasi NIM.

5. Mahasiswa dapat melakukan cetak atau download KTM melalui laman Registrasi dengan menu Login SSO (Mahasiswa) email UNY.

6. Mahasiswa yang dokumennya ditolak bisa memperbarui dokumennya pada laman https://lapordiri.ppg.uny.ac.id/ dengan memperhatikan catatan verifikasi.

7. Calon mahasiswa sudah harus berada di kampus Universitas Negeri Yogyakarta pada saat Orientasi Akademik hari Kamis/Jumat, 5/6 September 2024

 

Jika ada kesulitan/kendala dalam lapor diri, Saudara dapat mengirim pesan whatsapp pada kontak person sebagai berikut pada hari dan jam kerja (Senin - Jum’at, 08.00 – 15.00 WIB) :

082329489273 an. Aziza Puspadewi Safitri, S.Pd. (Sekretariat Direktorat PPK UNY)

082313303030 an. Arpiaka Harani Pornawan (Admin Direktorat PPK UNY)

083875484512 an. Dody Eko Prasetyo, S.T. (Admin Direktorat PPK UNY)

085712279557 an. Pudji Triwibowo, S.Pd. (Sekretariat Direktorat PPK UNY)

085640420345  an. Andhika Widiasto, S.Kom (Tim IT)

085647412415 an. Moh. Aziz Purnomo, S.Kom. (Tim IT)

085729513100 an. Ir. Meutia Ika Suryani (Kasubdit DPPK)

 

Download:

Biodata Mahasiswa